Menu

Mode Gelap

Pemerintahan · 30 Mar 2022 17:35 WIB

Berdekatan Dengan IKN, Dispora Kukar Fokus Pengembangan Pemuda di 7 Kecamatan


 Berdekatan Dengan IKN, Dispora Kukar Fokus Pengembangan Pemuda di 7 Kecamatan Perbesar

okeborneo.com, KUTAI KARTANEGARA- Resmi menjabat sebagai Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kutai Kartanegara (Kukar) Aji Ali Husni mengatakan pihaknya saat ini sedang melakukan peningkatan program sesuai dengan tupoksinya.

Secara otomatis Dispora Kukar akan melakukan penguatan di bidang olahraga dan kepemudaan, khususnya yang menjadi sasaran utama ialah wilayah yang bersentuhan langsung dengan IKN yakni Kecamatan Samboja, Muara Jawa,Sanga-Sanga, Loa Janan, Loa Kulu, Kota Bangun dan Kecamatan Tenggarong.

“Ini yang menjadi bagian terdepan yang menjadi skala prioritas. Tentu kita akan membagi ada skala prioritas, jangka menengah dan yang jangka panjang,” ungkap Aji Ali Husni.

Skala prioritas yang dimaksudkan adalah wilayah yang pihaknya fokuskan bagaimana peran kepemudaan untuk bisa berkembang. Melalui pelatihan yang diselenggarakan oleh klinik Wirausaha Pemuda Mandiri (WPM) di tujuh Kecamatan tersebut. Program klinik WPM ini akan terus dikembangkan dengan mencari mitra khususnya tentang pelatihan kewirausahaan dan kemampuan.

“Ini yang Dispora Kukar topang artinya bagaimana memperkuat pemuda-pemudi melalui pelatihan sekitar wilayah prioritas utama, bagaimana kedepannya mereka bisa siap kerja,” jelasnya.

Ia juga menyebutkan, pasca pelatihan ini akan dilihat dan dipantau bagaimana perkembangannya, apakah berdampak dari pelatihan yang Dispora berikan. Sehingga pembinaan ini tidak hanya sampai di pelatihan saja tetapi tetap dilakukan pasca pelatihan, sampai mereka siap untuk bekerja. “Itu harapan Dispora Kukar untuk pemuda yang ada di tujuh Kecamatan,” tutupnya. (atr/ob1/ef)

Artikel ini telah dibaca 48 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Mahasiswa Kukar di Malang Akui Rendi Solihin Gercep, Asrama Putra Segera Direhab Total

11 September 2023 - 13:28 WIB

Kebakaran Besar di Muara Kaman Pemkab Kukar Sigap Turunkan Bantuan Logistik

7 September 2023 - 14:10 WIB

Wabup Kukar Ajak Masyarakat Untuk Ramaikan Sebuntal Festival 2023

24 Agustus 2023 - 16:46 WIB

Pemkab Kukar Tumbuhkan Geliat Ekonomi dari Kukarland Festival dan Kukar Bershalawat

23 Agustus 2023 - 17:51 WIB

Diramaikan 8 Artis Nasional, KukarLand Festival Jadi Festival Terbesar di Kaltim dan Siap Pecahkan Rekor Muri

18 Agustus 2023 - 13:28 WIB

Jadi Inspektur Upacara HUT ke-78 Kemerdekaan RI , Bupati Kukar Ajak Pemuda Untuk Kembangkan Potensi Diri

17 Agustus 2023 - 10:20 WIB

Trending di Pemerintahan