okeborneo.com, KUTAI KARTANEGARA – Wakil Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Sjaifudian menyalurkan berupa bantuan Peralatan TIK untuk pendukung Smartfren Classroom untuk Universitas Kutai Kartanegara (Unikarta). Kamis (3/3/2022) kemarin.
“Kami bangga pada Unikarta sebagai salah satu perguruan tinggi di Kaltim. Yang dengan konteks IKN, ini menjadi salah satu unggulan kita. Memang harus disupport, diberdayakan,” ucap Hetifah.
Hetifah mengatakan, jangan sampai hanya berpikir mau memindahkan perguruan tinggi internasional kesini, namun juga lebih memperhatikan perguruan tinggi seperti Unikarta. Yang justru membutuhkan suntikan dari mulai sarana prasarananya, mungkin juga peningkatan kapasitas tenaga pendidiknya justru itu yang didukung.
“Mudah-mudahan berbagai harapan-harapan maupun permasalahan yang masih menjadi hambatan untuk berkembang nanti. Ya harus kita carikan jalan-jalan keluarnya,” tuturnya.
Sementara itu Rektor Unikarta Prof. Ir Ince Raden berharap Unikarta kedepannya bisa semakin maju. Dengan beragam program studi yang memang saat ini sangat diperlukan untuk pengembangan kedepan.
“Oleh karena itu kolaborasi, sinergisitas dari semua stakeholder baik itu di kabupaten, provinsi bahkan di pusat, itu kita harus bangun dengan baik,” jelasnya.
Konektivitas ini sangat diperlukan untuk membawa kampus maupun SDM di Kaltim semakin maju dan berkembang. Apalagi menghadapi IKN, SDM di Kaltim harus disiapkan secara baik dan matang. (atr/ob1/ef)