Menu

Mode Gelap

Sosial · 21 Feb 2022 15:58 WIB

Kegiatan HPN 2022 Diakhiri Dengan Turnamen Sepak Bola Silahturahmi


 Kegiatan HPN 2022 Diakhiri Dengan Turnamen Sepak Bola Silahturahmi Perbesar

okeborneo.com, KUTAI KARTANEGARA – Kegiatan Hari Pers Nasional tahun 2022 (HPN) di Kutai Kartanegara (Kukar) ditutup dengan turnamen sepak bola antara PWI Kukar, Polres Kukar dan DPRD Kukar yang berlangsung di Stadion Aji Imbut Tenggarong Seberang.

“Alhamdulillah berjalan aman dan lancar. Diharapkan dengan aktifitas seperti ini kita pertahankan, dan semoga nantinya tahun berikutnya kita adakan event lain, ” jelas Kapolres Kukar AKBP Arwin Amrih Wientama, Sabtu (19/2/2022).

Dirinya menjelaskan kegiatan ini sangat penting dan berguna. Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dengan kalangan pers dan media di Kukar. Sebelumnya dalam rangka menyambut HPN tahun 2022 telah dilaksanakan lomba karya foto yang juga berjalan lancar.

“Salah satunya adalah wujud dukungan kerjasama, koordinasi, komunikasi dengan teman-teman media dalam hal ini PWI Kukar,” ucapnya.

Sementara itu Ketua PWI Kukar Desman Minang Endianto mengungkapkan rasa syukur sudah menyelesaikan agenda momentum memperingati HPN Tahun 2022. “Harapannya ditahun berikutnya juga bisa dilakukan dengan melaksanakan agenda-agenda kreatifitas yang lainnya,” sebutnya.

Ia menjelaskan harapannya insan pers di Kukar terus menjadi pers yang sehat melalui olahraga. Dirinya juga berpesan untuk terus menunjukkan profesionalitas dalam melakukan aktifitas-aktifitas kinerjanya.

“Serta yang terpenting adalah kita terus meningkatkan komunikasi silaturahmi antara jurnalis, PWI, Media dan juga Polres Kukar, DPRD, serta Pemkab Kukar,” tutupnya.

Dalam pertandingan ini tim kesebelasan Polres Kukar meraih juara pertama, disusul dengan PWI Kukar pada juara kedua dan DPRD Kukar pada juara ketiga. (atr/ob1/ef)

Artikel ini telah dibaca 45 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Keren! Usai Nonton Kukarland Festival 2023, Wabup Rendi Solihin Terjun Langsung Punguti Sampah

24 September 2023 - 10:37 WIB

Kebakaran Besar di Muara Kaman Pemkab Kukar Sigap Turunkan Bantuan Logistik

7 September 2023 - 14:10 WIB

Hasil Rapat Penanganan Karhutla, BPBD Kukar Sepakati Akan Bentuk Pos di Tiga Zona

6 September 2023 - 17:31 WIB

Gelar Rakerda ke-II, IWAPI Dorong Peran Pengusaha Perempuan Dalam Pertumbuhan Ekonomi Kaltim

14 Agustus 2023 - 14:42 WIB

Antisipasi Kerugian Petani di Musim Kemarau, Distanak Siapkan Asuransi Usaha Tani

10 Agustus 2023 - 12:10 WIB

Dekatkan Diri Dengan Konsumen dan Masyarakat, Astra Motor Gelar Showroom Event

29 Juli 2023 - 14:55 WIB

Trending di Bisnis