Menu

Mode Gelap

DPRD Kota/Kabupaten · 11 Apr 2022 22:42 WIB

Komisi III DPRD Kukar Minta Permasalahan Pesangon Karyawan PT JMB Segera Diselesaikan


 Komisi III DPRD Kukar Minta Permasalahan Pesangon Karyawan PT JMB Segera Diselesaikan Perbesar

okeborneo.com, KUTAI KARTANEGARA – Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar rapat dengar pendapat bersama pimpinan PT Jembayan Muarabara bersama serikat buruh terkait Perjanjian Kerja Bersama (PKB) yang bermasalah serta pesangon karyawan yang tidak sesuai.

“Terkait pesangon secara regulasi seharusnya mengikuti PKB yang lama, pensiun di usia 55 tahun. Ternyata, diperpanjang manajemen tanpa ada hitam di atas putih menjadi 56 tahun. Itukan masih mengurangi dari nilai pesangon, karena ini memakai aturan baru UU Cipta Hak Kerja,” ungkap Ketua Komisi III Andi Faisal, Senin (11/4/2022).

Ia mengatakan, seandainya kalau dipakai aturan lama, dan PKB itu pastinya pesangon lebih besar dari totalnya sekitar Rp 98 Juta. Tentu Ini harus jadi pembelajaran lagi bagi manajemen dengan karyawan. Ketika memperpanjang durasi waktu kerja karyawan harusnya ada hitam di atas putih perpanjangan itu.

“Harusnya ada hitam di atas putih biar perusahaan punya pegangan ketika dituntut oleh karyawan, kalau seperti inikan kejelasannya tidak ada,” ujarnya.

Dirinya mengatakan, jangan sampai ini menjadi indikasi permainan. Jangan sampai saling mencurigai dan segera menyelesaikan PKB ini. Sebab dampaknya juga akan dirasakan oleh manajemen itu sendiri, apabila nantinya masalah ini berlarut-larut. PKB ini semuanya merasakan, selain pemilik uang atau perusahaan.

“Mudah-mudahan semuanya ada solusi. Yang pasti kami akan memantau proses penyelesaian PKB antara PT. JMB dan serikat karyawan itu,” tutupnya. (at/ob1/ef)

Artikel ini telah dibaca 124 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Hasil PAW, DPRD Kukar Resmi Lantik Ke-5 Legislator Baru Sisa Jabatan 2019-2024

9 Agustus 2023 - 17:21 WIB

Ketua DPRD Sebut Penyerapan Anggaran Akan Maksimal di Akhir Tahun

5 Agustus 2022 - 19:05 WIB

Ketua DPRD Kukar, Abdul Rasid

Pujiono Resmi Dilantik Sebagai PAW Anggota DPRD Kukar

5 Agustus 2022 - 17:27 WIB

Warga Muara Jawa Mengadu ke DPRD Terkait Kondisi Wilayahnya

25 Mei 2022 - 17:10 WIB

Curah Hujan Tinggi Sebabkan Banjir, Ria Minta Dinas PU Lakukan Pengecekkan Drainase

17 Mei 2022 - 21:09 WIB

MKKS Kukar Curhat Insentif ke Ketua Komisi IV DPRD Kaltim

13 April 2022 - 21:34 WIB

Trending di DPRD Kota/Kabupaten