Menu

Mode Gelap

DP3A Kutai Kartanegara · 15 Jul 2024 18:11 WIB

Meski Belum Diluncurkan, MPPA Kukar Sudah Buka Pelayanan dan Siap Terima Aduan Masyarakat


 Teks foto : Kantor MPPA KUKAR Perbesar

Teks foto : Kantor MPPA KUKAR

okeborneo.com, KUTAI KARTANEGARA – Meski belum diluncurkan secara resmi, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar)  memastikan Mall Pelayanan Perempuan dan Anak (MPPA) sudah bisa melayani aduan dari masyarakat terkait dengan kasus kekerasan.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Sekretaris DP3A Kukar, Hero Suprayitno pada Sabtu (13/7/2024).

“Belum launching, tapi kita sudah buka pelayanan sudah kita buka, karena kita harus mempelajari juga proses pelayanan administratif sampai kepada teknisnya. Jadi untuk konselor, tenaga programmer hingga analis hukum juga kita siapkan,” ujar Hero.

Hero beranggapan dengan dibukanya pelayanan sebelum peluncuran disebabkan karena kebutuhan masyarakat. Dimana pihaknya selalu menerima aduan terkait dengan maraknya sejumlah kasus kekerasan terhadap perempuan maupun anak.

Hal ini juga sejalan dengan instruksi dari kepala daerah Bupati Kukar Edi Damansyah, yang mana ditekankan harus cepat mengambil tindakan yang berkaitan dengan masyarakat.

“Pagi tadi sudah menerima beberapa kasus di MPPA, jadi kita harus proses karena banyaknya kasus karena orang sudah banyak tau tentang MPPA,” pungkas Hero. (adv/dp3akukar/atr/ob1/ef)

Artikel ini telah dibaca 55 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

DP3A Kukar Gelar Jambore Anak sebagai Apresiasi dan Persiapan Agen Perubahan Masa Depan

28 Oktober 2024 - 13:24 WIB

DP3A Yakin Bisa Wujudkan Pembangunan Berbasis Data Gender dan Anak di Kukar

28 Oktober 2024 - 11:58 WIB

DP3A Kukar Gelar Rapat Koordinasi Data Terpilah Gender dan Anak untuk Wujudkan Pembangunan Responsif Gender

28 Oktober 2024 - 11:57 WIB

DP3A Kukar Gelar Rapat Koordinasi Data Terpilah Gender dan Anak Tahun 2024

28 Oktober 2024 - 11:55 WIB

DP3A Kukar Gelar Program Pencegahan Kekerasan, Penelantaran, dan Eksploitasi Anak

26 Oktober 2024 - 15:12 WIB

DP3A Kukar Perkuat Jaringan Desa untuk Pencegahan Kekerasan terhadap Anak dan Perempuan

26 Oktober 2024 - 15:01 WIB

Trending di DP3A Kutai Kartanegara