Menu

Mode Gelap

Pemkab Kutai Kartanegara · 3 Nov 2021 11:39 WIB

Ada Tiga Kelompok Utama yang Disasar Program KKI


 Ada Tiga Kelompok Utama yang Disasar Program KKI Perbesar

okeborneo.com, KUTAI KARTANEGARA – Terdapat tiga kategori kelompok utama yang bakal disasar dalam Program Kredit Kukar Idaman (KKI) yang telah dilaunching Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kukar.

Tiga kelompok tersebut yaitu pertama Pedagang Kaki Lima (PKL), kedua wirausaha baru dan ketiga pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Kukar, Tajudin menjelaskan, setiap kelompok bakal menerima besaran nilai kredit yang berbeda-beda.

“Sekitar Rp 10 juta untuk PKL, wirausaha baru Rp 15 juta dan UMKM Rp 25 juta,” jelas Tajudin.

Pemkab Kukar telah mengalokasikan anggaran miliaran rupiah untuk program KKI ini. Namun Tajudin mengatakan nanti akan ada batasan terkait total sasaran pelaku usaha yang bakal menerima bantuan kredit ini.

Berkaitan dengan batasan jumlah penerima ini, Diskop UKM pun telah mencarikan solusinya. Mereka berencana untuk mengalihkan anggaran yang ada ke program kredit lainnya seperti KUR.

Agar anggaran yang ada tidak terfokus dengan program KKI saja. “Paling tidak dengan adanya KKI itu yang terserap pun adalah para pelaku UMKM yang benar-benar memerlukan,” tukasnya.

Hadirnya program ini pun untuk membantu permodalan pelaku-pelaku usaha yang ada di Kukar yang kesulitan selama masa pandemi. (adv/dkom/obl/ef)

Artikel ini telah dibaca 8 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Bupati Kukar Edi Damansyah Pastikan Pujasera Akan Jadi Ikon Baru Pengembangan Komunitas Kuliner Kukar

12 September 2024 - 14:44 WIB

Tak Ambil Pusing Pencalonannya di Pilkada 2024, Edi Damansyah Fokus Sejahterakan Rakyat

19 Mei 2024 - 16:10 WIB

Penasihat DWP Kementerian Kelautan dan Perikanan Lakukan Kunjungan ke Musium Mulawarman

27 April 2024 - 14:25 WIB

Tingkatkan Usaha Pelaku UMKM, Rendi Solihin Ajak Masyarakat Manfaatkan Kredit Kukar Idaman

24 Januari 2024 - 13:30 WIB

Rendi Solihin Pastikan Beasiswa Kukar Idaman Kembali Dibuka di 2024

23 Januari 2024 - 20:22 WIB

Rendi Solihin Serahkan Bantuan Bus Sekolah ke Kecamatan Muara Jawa

20 Januari 2024 - 16:47 WIB

Trending di Home