okeborneo.com, KUTAI KARTANEGARA – Dalam rangka memperingati hari jadi Kelurahan Maluhu ke -53, Kecamatan Tenggarong, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar). Kembali mengadakan festival bertajuk Gebyar Maluhu Idamanku.
Rencananya, kegiatan tersebut bakal berlangsung di Kantor Kelurahan Maluhu, tanggal 4-22 Mei mendatang. Sedangkan untuk rangkain kegiatan akan diisi dengan berbagai macam hiburan, diantaranya panggung hiburan dan eksplorasi sejarah berdirinya Maluhu.
Dijelaskan oleh Lurah Maluhu, Tri Joko Kuncoro, di acara HUT Maluhu ke-53. Akan ada dua agenda besar, diantaranya bola voli antar warga Maluhu yang rencananya bakal dilaksanakan pada tanggal 4-7 Mei. Selanjutnya untuk tanggal 7-22 Mei bakal diisi oleh hiburan ala rakyat masyarakat Maluhu.
Penampilan tersebut akan dilaksanakan di panggung utama di Kantor Kelurahan Maluhu. Berbagai kesenian dari paguyuban daerah, masing-masing RT, sekolah dan organisasi yang berada di Maluhu akan ditampilkan secara bergiliran.
Selain itu, juga akan ada Bazaar UMKM yang rencananya akan diisi oleh masyarakat Maluhu dari setiap RT. Untuk hari Minggu, juga akan dilaksanakan jalan santai dan zumba, hingga pertunjukan reog , jaranan dan wayang kulit.
“Adanya Bazaar itu bertujuan untuk memberdayakan UMKM Maluhu. Jadi tidak hanya menjadi penonton, warga juga dapat aktif terlibat dalam perayaan HUT Maluhu 2023 ini, ” ujarnya.
Adapun yang menjadi keunikan di hari perayaan Maluhu ke-53. Yaitu, tentang eksplorasi sejarah Maluhu. Mulai dari terbentuknya Maluhu yang awalnya berstatus sebagai desa pada tahun 1970 kemudian berubah status menjadi kelurahan di tahun 1997 . Demi melengkapi informasi mengenai sejarah Maluhu, Tri Joko didampingi dengan timnya berencana bakal mendatangi tokoh-tokoh masyarakat Maluhu hingga mantan kepala desa (Kades) Maluhu. Untuk mengetahui lebih dalam tentang sejarah Maluhu. (adv/diskominfo/atr/ob1/ef)