Kendaraan Pickup (istimewa)
okeborneo.com, KUTAI KARTANEGARA – Satu unit kendaraan roda empat jenis Pickup Daihatsu Grandmax warna silver menabrak salah satu outlet kudapan yang bernama Kebab Kota Raja, pada Jumat (8/3/2024) malam tadi.
Kejadian tersebut terjadi pada pukul 23.50 WITA, tepatnya di Jalan KH Ahmad Muksin, Kelurahan Timbau, Kecamatan Tenggarong.
Akibat dari kecelakaan tersebut, lima orang menjadi korban, satu diantaranya meninggal dunia yang merupakan supir dari pikap tersebut.
Adapun tiga korban yang merupakan pekerja di Outlet Kebab Kota Raja dan satu penumpang pickup saat ini masih dalam penanganan intensif oleh pihak rumah sakit.
Kejadian berawal dari mobil pickup yang dikendarai oleh M Hasan Naufal bersama satu orang penumpang Panji Firmansyah, bermuatan semangka melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Simpang Kumala menuju arah Simpang DPRD Kukar.
“Kemudian sesampainya di TKP mengemudikan mobilnya dengan kecepatan tinggi tidak bisa menguasai mobilnya sehingga melambung ke badan jalan sebelah kanan dari arah Simpang Kumala kemudian terputar dan menbarak Outlet Kebab Kota Raja,” ujar Kasatlantas Polres Kukar, AKP Rachman Ashari.
Sebanyak 5 orang menjadi korban dari laka lantas yang terjadi pada pukul 23.50 WITA ini. Yakni pengendara dan penumpang mobil pikap, dan 3 orang karyawan outlet Kebab Kota Raja. Dimana saat kejadian mengalami luka-luka dan dibawa langsung ke RSUD AM Parikesit Kukar.
Diperkirakan total kerugian mencapai Rp 50 juta. Pasca kejadian Satlantas Polres Kukar langsung mendatangi dan melakukan olah TKP, mencari sejumlah saksi dan mengamankan barang bukti ke markas Satlantas Polres Kukar. Pengemudi diduga melanggar Pasal 77 ayat (1),Pasal 106 ayat (1), Pasal 106 ayat (4) huruf B, Pasal 106 avat (5) huruf (b). (*)