Menu

Mode Gelap

KPU Kutai Kartanegara · 2 Sep 2024 08:40 WIB

Tingkatkan Jumlah Partisipasi Masyarakat Dalam Pilkada Serentak 2024, KPU Kukar Gelar Rangkaian Sosialisasi dan Jalan Sehat


 Teks Foto : Suasana Sosialisasi Pilkada Kukar 2024 dan Jalan Sehat yang digelar KPU Kukar (Rizka/Okeborneo) Perbesar

Teks Foto : Suasana Sosialisasi Pilkada Kukar 2024 dan Jalan Sehat yang digelar KPU Kukar (Rizka/Okeborneo)

okeborneo.com, KUTAI KARTANEGARA – Memasuki bulan September, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) berupaya untuk semakin gencar melakukan sosialisasi dalam rangka meningkatkan jumlah partisipasi masyarakat untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan dilaksanakan pada tanggal 27 November 2024 mendatang.

Sosialisasi yang dilaksanakan KPU Kukar kali ini dibungkus dengan kegiatan Jalan Sehat yang digelar di kawasan Car Free Day (CFD), tepatnya di Kawasan Budaya Kota Raja Tenggarong. Dengan panggung utamanya di Jalan K H Dewantara.

Selain sosialisasi, acara yang dihadiri ratusan masyarakat umum tersebut juga dirangkai dengan berbagai hiburan dan aktivitas lainnya seperti zumba, penampilan artis ibu kota, sampai dengan bagi-bagi  doorprize, mulai dari mesin cuci, kulkas, sepeda listrik hingga sepeda motor.

Ketua KPU Kukar, Rudi Gunawan menyebutkan, sosialisasi ini sengaja dirangkai dengan kegiatan Jalan Sehat dan terbuka untuk umum agar lebih mudah menjangkau masyarakat dalam memberikan pemahaman serta membuka wawasan masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya dalam Pilkada Kukar di bulan November mendatang.

“Kegiatan ini terbuka untuk umum, dan diharapkan dari sosialisasi ini masyarakat jadi tau dan paham untuk menggunakan hak pilihnya di Pilkada serentak tanggal 27 November nanti,” ujar Rudi, Minggu (1/9/2024).

Selain itu, Rudi juga berharap kegiatan ini dapat mendorong minat masyarakat dalam menggunakan hak pilihnya sehingga jumlah partisipasi masyarakat dalam Pilkada serentak 2024 ini bisa meningkat dibanding Pilkada 2020 sebelumnya.

“Pilkada 2020 kemarin kita di angka 56 persen, harapannya di Pilakda tahun ini bisa di atas 70 persen. Kita nggak muluk-muluk, realistis aja. Tapi kita berharap di pemilu serentak ini ada peningkatan yang lebih signifikan,” harapnya.

Terakhir sebelum mengakhiri pernyataannya pagi itu, Rudi mengimbau kepada masyarakat untun dapat memastikan dirinya telah terdaftar di daftar pemilih, sebelum Daftar Pemilih Tetap (DPT) ditetapkan. (adv/kpukukar/rl/ob1/ef)

Artikel ini telah dibaca 12 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

KPU Kukar Gelar Rakor Persiapan Penetapan dan Pengundian Nomor Urut Calon Bupati dan Wakil Bupati

10 September 2024 - 17:45 WIB

Tiga Bapaslon Bupati-Wabup Kukar Dinyatakan BMS Administrasi, KPU Kukar Beri Perpanjangan Waktu Perbaikan

6 September 2024 - 17:06 WIB

KPU Kukar Umumkan 3 Bapaslon Bupati-Wabup Kukar Lolos Tes Kesehatan Pilkada 2024

4 September 2024 - 19:11 WIB

Bapaslon Bupati dan Wabup Kukar Dendi-Alif Jalani Tes Kesehatan di RSUD AM Parikesit

1 September 2024 - 19:55 WIB

Edi-Rendi Jadi Bapaslon Pilkada Kukar Kedua yang Jalani Tes Kesehatan di RSUD AM Parikesit

31 Agustus 2024 - 20:41 WIB

Bapaslon Bupati dan Wabup Kukar, AYL-AZA Lakukan Tes Kesehatan di RSUD AM Parikesit

29 Agustus 2024 - 21:52 WIB

Trending di KPU Kutai Kartanegara