Menu

Mode Gelap

DISKOMINFO KUTAI KARTANEGARA · 28 Mei 2024 16:18 WIB

Disdikbud Kukar Bakal Perbaiki Gedung Sekolah yang Alami Kerusakan


 Disdikbud Kukar Bakal Perbaiki Gedung Sekolah yang Alami Kerusakan Perbesar

okeborneo.com, KUTAI KARTANEGARA – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) berencana akan segera melakukan peningkatan serta pembangunan hingga perbaikan sejumlah gedung sekolah yang mengalami kerusakan yang cukup parah.

Kepala Disdikbud Kukar, Thauhid Afrilian Noor, mengatakan pengerjaan kegiatan tersebut sebagian akan direalisasikan pada tahun ini. Sementara sisanya akan dilakukan pada tahun depan. Proses pembangunan dilakukan sesuai dengan pengajuan usulan yang dilakukan oleh pihak sekolah.

“Kami akan usahakan, untuk bisa melaksanakan kegiatan pembangunan dan rehabilitasi sekolah, di beberapa wilayah yang ada di Kukar pada tahun ini,” sebutnya, Selasa (28/5/2024).

Tauhid menambahkan, cukup banyak sekolah yang mengajukan rehabilitasi gedung. Baik itu perbaikan dalam skala ringan, sedang, dan berat. Termasuk juga pengajuan pembangunan bangunan baru.

Ia menambahkan, pihaknya akan terus berupaya untuk memenuhi fasilitas pendidikan agar layak dan nyaman bagi pelajar untuk mengenyam pendidikan. Apalagi diakuinya, masih terdapat beberapa sekolah yang mengalami kendala keterbatasan ruang kelas.

“Kegiatan pembangunan, sudah kita anggarkan untuk beberapa sekolah, kemudian ada di daerah hulu juga ada beberapa unit sekolah baru yang kita buat, berdasarkan permohonan yang masuk ke Disdikbud,” tambahnya.

“Pembangunan gedung baru atau rehab, pelan-pelan pasti kita wujudkan,” tandasnya. (adv/diskominfokukar/atr/kn1/rhi)

Artikel ini telah dibaca 14 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Pemkab Kukar Segara Salurkan Bantuan UMKM di Kutai Kartanegara

26 Juni 2024 - 16:52 WIB

Wakil Bupati Kukar, Rendi Solihin Bersama Masyarakat

Masjid Agung Sulaiman Tenggarong Bagikan 2 Ribu Kupon Daging Bagi Masyarakat Tenggarong

19 Juni 2024 - 17:35 WIB

Teks foto : Penyerahan Hewan Kurban oleh Bupati Edi Damansyah (istimewa)

Pemkab Kukar Minta Panitia Kurban Tidak Distribusikan Daging Kurban Dengan Kantong Plastik

18 Juni 2024 - 14:29 WIB

Teks foto : Bupati Edi Damansyah (angga/okeborneo.com)

Pemkab Kukar Gelar Tes Mengaji Bagi Peserta Seleksi Pejabat Tinggi Pratama

15 Juni 2024 - 16:50 WIB

Teks foto : Suasana tes mengaji (angga/okeborneo.com)

Kecamatan Kota Bangun Darat Fokus Pada Infrastruktur Konektivitas

14 Juni 2024 - 19:18 WIB

Teks Foto : Camat Kota Bangun Darat Julkifli (angga/okeborneo.com)

Kecamatan Anggana Terus Fokus Penuhi Kebutuhan Infrastruktur Dasar Masyarakat

13 Juni 2024 - 17:55 WIB

Teks foto : Camat Anggana, Rendra Abadi (angga/okeborneo.com)
Trending di DISKOMINFO KUTAI KARTANEGARA